IMG-20231016-WA0019.jpg

Kunjungan Rektor UHTP dan Rombongan Ke BKN Regional XII Pekanbaru

Diposting oleh : HUMAS UHTP - 16 Oktober 2023 - 980 x dibaca

UHTP UNGGUL-Pekanbaru - Rombongan dari Universitas Hang Tuah Pekanbaru, yang dipimpin langsung Rektor UHTP Prof. DR. Syafrani, M Si, Senin ini (16/10/2023)  melakukan kunjungan/silaturahim ke BKN Regional XII Pekanbaru.

Rektor UHTP didampingi Wakil Rektor Bidang Akademik (WR 1) Ns. Lita, M.Kep, Direktur Pasca Sarjana UHTP, DR. Jasrida, SKM, M.Kes dan Kepala Kantor Urusan Internasional dan Kemitraan UHTP (KUIK) Beni Yulianto, SKM, MKL

Kunjungan Rektor UHTP ini disambut langsung oleh Kepala BKN Regional XII Pekanbaru Anna Hasnah Hasaruddin, SE, MM, yang didampingi beberapa pejabat dilingkungan BKN Regional XII Pekanbaru.

Tujuan kunjungan Rektor UHTP ini adalah untuk melakukan dialog terkait Permendikbud no 53 tahun 2023 dan SE Menpan RB no 28 tahun 2022 tentang Studi Lanjut.

Pada kesempatan kunjungan ini, Rektor UHTP menyampaikan ucapan terimakasih karena BKN Regional XII Pekanbaru sudah meluangkan waktu bagi UHTP untuk berdiskusi terkait aturan baru studi lanjut ASN.

Kepala BKN Regional XII Pekanbaru memberikan apresiasi atas kunjungan Rektor UHTP dan rombongan. Dimana Kepala BKN Regional XII menyebutkan bahwa UHTP sudah dapat melakukan perkuliahan seperti yang diamanatkan dalam peraturan menteri tersebut, dan UHTP pun akreditasinya sudah Unggul dan Baik Sekali.
" jadi para ASN yang diluar provinsi,  jika ingin melanjutkan pendidikan, maka jangan khawatir gelar nya tidak diakui," ungkap Kepala BKN Regional XII Pekanbaru.
Kemudian Anna Hasnah Hasaruddin, SE, MM menjelaskan bahwa " saat ini tidak ada lagi yang aturan 60 km. Dengan demikian ASN dapat melanjutkan pendidikan asalkan sesuai dengan formasi kebutuhan daerah masing-masing"

(auk)